Bagi setiap usaha, sumber daya manusia adalah aset yang sangat berharga.
Disatu sisi, tingkat efisiensi dan produktifitas suatu perusahaan
sangat tergantung oleh sumberdaya manusia yang ada di dalamnya, disisi
lain baik langsung maupun tidak langsung kegiatan usaha senantiasa
bersinggungan dengan faktor-faktor yang membahayakan bagi keselamatan
dan kesehatan pekerjanya. Oleh karena itu sumberdaya manusia
keberadaannya perlu mendapatkan perlindungan terhadap keselamatan dan
kesehatannya melalui sistem manajemen keselamatan dan kesehatan kerja
(SMK3). Sistem manajemen K3 merupakan bagian dari sistem manajemen
secara keseluruhan yang pada intinya bertujuan menciptakan tempat kerja
yang aman, efisien dan efektif. Dengan penerapan sistem manajemen K3
dapat menjamin keselamatan dan kesehatan tenaga kerja maupun orang yang
berada di tempat kerja (Peraturan Menteri Tenaga Kerja No: Per.
05/Men/1996, tentang sistem keselamatan dan kesehatan kerja).
Pada
prinsipnya setiap orang atau karyawan yang bekerja dalam suatu
perusahaan harus bertanggung jawab dan harus berpartisifasi dalam
setiap kegiatan keselamatan dan kesehatan kerja, serta bertanggung jawab
atas keselamatan dan kesehatan dirinya masing-masing dilingkungan
kerjanya.
Dalam kegiatan produksi tanaman komponen terpenting
dalam menjaga keselamatan jiwa dan keselamatan peralatan kerja adalah
pengetahuan tentang penggunaan perlengkapan keselamatan kerja bagi
peserta didik. Terdapat beberapa macam perlengkapan keselamatan kerja,
mulai dari pelindung kepala, badan, tangan, mata, hidung, mulut hingga
kaki telah disiapkan. Dengan demikian kenyamanan kerja pada lingkungan
kerja dapat tercipta, dan kecelakaan yang
diakibatkan karena faktor tindakan manusia maupun faktor karena kondisi yang ditimbulkannya dapat diperkecil atau dihindari.
Untuk penjelasan lebih lengkap silahkan untuk mempelajari modul berikut!
Setelah mempelajari materi di atas, silahkan untuk mencoba mengerjakan quiz berikut. Cara dengan mengklik link berikut! Quiz ATPH 2 - Keselamatan dan Kesehatan Kerja
Tidak ada komentar:
Posting Komentar